Rabu, 22 April 2009

sPOrT

Liga Champions - Torres: Barca Kalahkan MU di Final
Rabu, 22 April 2009
(Reuters)Berita Bola: Liverpool - Barcelona akan bertemu Manchester United di final Liga Champions, dan Barca akan keluar jadi juara. Itulah prediksi dari striker Liverpool Fernando Torres.

Liverpool telah tersingkir dari percaturan Liga Champions. Langkah Torres dkk. berhenti di perempatfinal usai didepak Chelsea.
Liga Champions: Lawan MU, Arsenal Pasang Fabianski
Selasa, 21 April 2009
ReutersBerita Bola: London - Masih sepekan lagi sebelum laga semifinal Liga Champions menantang Manchester United. Namun karena Manuel Almunia tak kunjung membaik, Arsene Wenger akan dipaksa memasang Lukasz Fabianski.

Sudah dua pekan ini Almunia absen membela Arsenal. Cedera pergelangan kaki yang dideritanya saat bertandang ke Villarreal di perempatfinal Liga Champions memaksanya tak memperkuat The Gunners saat disingkirkan Chelsea pada semifinal Piala FA akhir pekan kemain.
Bremen Lolos, Schaaf Bahagia Campur Kecewa
Jumat, 17 April 2009
Bremen (Reuters)Berita Bola: Udine - Pelatih Werder Bremen Thomas Schaaf luar biasa gembira karena timnya sudah lolos ke semifinal Piala UEFA. Namun, juga ada segumpal rasa kecewa. Kenapa?

Bremen mampu menahan imbang tuan rumah Udinese 3-3 di leg kedua perempatfinal Piala UEFA, Jumat (17/4/2009) dinihari WIB. Dengan hasil ini Bremen berhak melaju ke babak empat besar karena pada leg pertama unggul 3-1.
Hughes: City Tetap Bikin Bangga
Jumat, 17 April 2009
ReutersBerita Bola: Manchester - Manajer Mark Hughes mengaku bangga dengan performa skuadnya. Meski Manchester City menang 2-1 atas Hamburg namun hasil itu tak cukup bagi mereka ke semifinal Piala UEFA.

City memang memberikan perlawanan terbaiknya saat menjamu Hamburg di Eastland, Jumat (17/4/2009). Padahal Citizens sempat tertinggal lebih dulu oleh gol Paolo Guerrero di menit ke-12.
Jol Selangkah Lebih Maju
Jumat, 17 April 2009
ReutersBerita Bola: Manchester - Perempatfinal Piala UEFA pernah dijejak Martin Jol bersama Tottenham Hotspur. Jol puas karena kini selangkah lebih maju setelah sampai ke semifinal bersama HSV.

Saat masih menukangi Spurs, Jol sukses membawa klub London itu ke babak delapan besar musim 2006-07. Langkah 'Lily Whites' hanya sampai situ usai dihentikan Sevilla yang lantas jadi juara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar